Sesudah
berusia lima tahun, Muhammad SAW
diantarkannya ke Mekah kembali kepada ibunya, Sitti Aminah. Setahun kemudian
yaitu sesudah ia
berusia kira-kira enam tahun, beliau dibawah oleh ibunya ke Madinah,
bersama-sama dengan Ummu Aiman, sahaya Peninggalan ayahnya. Maksud membawa Nabi
ke Madinah, pertama untuk memperkenalkan ia kepada keluarga neneknya Bani Najjar dan kedua
untuk menziarahi makam ayahnya. Mereka tinggal di situ kira-kira satu
bulan, kemudian pulang kembali ke Mekah. Dalam perjalanan mereka pulang, pada suatu
tempat, Abwa' namanya, tiba-tiba Aminah jatuh sakit sehingga meninggal dan
dimakamkan di situ juga.
(Abwa' ialah nama
sebuah desa yang terletak antara
Madinah dan Juhfah, kira-kira sejauh 23 mil di sebelah selatan kota Madinah).
Betapa sedih hati Muhammad, dari kecil tak mengenal ayahnya kini harus pula berpisah
dengan ibunya..
Kisah Cerita Islami adalah blog yang berbagi tentang kisah atau cerita tentang islam. Dapatkan pelajaran tentang kisah para nabi, ambil hikmah dan kebaikan didalamnya. Semoga kisah cerita islami memberikan manfaat yang luas untuk Anda semua.
Sejarah Nabi Muhammad | Kelahiran Nabi Muhammad SAW
Di
kala umat manusia dalam kegelapan dan kehilangan pegangan hidupnya, lahirlah ke
dunia dari keluarga yang sederhana, di kota Mekah, seorang bayi yang kelak membawa
perubahan besar bagi sejarah peradaban dunia. Bayi itu yatim, bapaknya yang bernama
Abdullah meninggal ± 7 bulan sebelum dia lahir. Kehadiran bayi
itu disambut oleh kakeknya Abdul Muththalib dengan penuh kasih sayang dan
kemudian bayi itu dibawanya ke kaki ka'bah. Di tempat suci inilah bayi itu
diberi nama Muhammad suatu nama yang belum pernah ada sebelumnya.
Menurut penanggalan para ahli, kelahiran Muhammad itu pada tanggal 12 Rabiulawal
tahun Gajah atau tanggal 20 April tahun 571 M....
Langganan:
Postingan (Atom)